Minggu, 29 September 2013

Masalah Sosial

PENGERTIAN MASALAH (PROBLEM) SOSIAL

       Masalah sosial merupakan suatu gejala (fenomena) sosial yang mempunyai dimensi atau aspek kajian yang sangat luas atau kompleks, dan dapat ditinjau dari berbagai perspektif (sudut pandang atau teori). Oleh karena itu banyak dijumpai beragam pengertian atau definisi tentang masalah sosial (social problems) yang banyak dikemukakan oleh ahli.
      Dari beragam pengertian tentang masalah sosial, dapat disimpulkan bahwa suatu fenomena atau gejala kehidupan dikatakan sebagai masalah sosial (social problems) adalah apabila:
1.sesuatu yang dilakukan seseorang itu telah melanggar atau tidak sesuaidengan nilai-norma yang dijunjung tinggi oleh kelompok;
2.sesuatu yang dilakukan individu atau kelompok itu telah menyebabkanterjadinya disintegrasi kehidupan dalam kelompok; dan
3.sesuatu yang dilakukan inidividu atau kelompok itu telah memunculkankegelisahan, ketidakbahagiaan individu lain dalam kelompok.Karena studi masalah sosial itu begitu kompleks, maka analisis tentangsuatu fenomena sosial dikatakan sebagai masalah juga dapat diinjaudari beragam perspektif (beragam teori), misalnya sesuatu dikatakan problem menurut teori fungsional struktural akan berbeda dengan menurut teori
konflik, atau teori interaksionis simbolik, atau teori integrasi (dalam kajian berikut akan disinggung masing-masing teori).

sumber :klik di sini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar